Product SiteDocumentation Site

A.4. Knoppix

Distribusi Knoppix hampir tidak perlu diperkenalkan. Ini adalah distribusi populer pertama yang menyediakan live CD; dengan kata lain, CD-ROM bootable yang menjalankan sistem Linux turn-key tanpa memerlukan untuk hard-disk - sebarang sistem yang sudah diinstal pada mesin akan dibiarkan tidak tersentuh. Deteksi otomatis dari perangkat yang tersedia memungkinkan distribusi ini berfungsi di sebagian besar konfigurasi perangkat keras. CD-ROM memuat hampir 1 GB perangkat lunak (terkompresi), dan versi DVD-ROM sekitar 4,5 GB.
Menggabungkan CD-ROM ini ke USB stick memungkinkan Anda membawa berkas-berkas Anda, dan untuk bekerja di komputer manapun tanpa meninggalkan jejak - ingat bahwa distribusi tidak menggunakan hard-disk sama sekali. Knoppix menggunakan LXDE (desktop grafis ringan) secara default, tetapi versi DVD juga menyertakan GNOME dan KDE. Banyak distribusi lain menyediakan kombinasi desktop dan perangkat lunak lainnya. Hal ini, sebagian, dimungkinkan berkat paket Debian live-build yang membuat relatif mudah untuk membuat live CD.
Perhatikan bahwa Knoppix juga menyediakan penginstal: pertama Anda dapat mencoba distribusi sebagai live CD, kemudian memasangnya pada hard-disk untuk mendapatkan kinerja yang lebih baik.